Untuk mulai mengupdate Kernel, terlebih dahulu kita bisa download kernel pada situs :
http://www.kernel.org/pub/linux/kernel/v2.4/ , disini saya menggunakan kernel linux-2.4.30.tar.gz.
Langkah-langkah Upgrade Kernel :
1. Install dan configure Kernel, extrak Kernel pada direktori /usr/local/src , jangan menggunakan direktori /usr/src/linux tempat meletakkan hasil extrak Kernel yang baru di download.
# gunzip linux-2.4.30.tar.gz
# tar -xvf linux-2.4.30.tar.gz
# cd linux-2.4.30
2. Jika mempunyai patch kernel yang akan di update, maka lakukan perintah :
# bzip2 -dc ../patch-2.4.30.bz2 | patch -p1
3. Copykan /usr/src/linux-2.4/configs/kernel-2.4.18-i386-smp.config ke /usr/local/src/linux-2.4.30/.config
# cp /usr/src/linux-2.4/configs/kernel-2.4.18-i386-smp.config /usr/local/src/linux-2.4.30/.config
Anda juga bisa mengambil source config di :
4. Disini kita mulai mengkonfigurasi Kernel menurut kebutuhan Linux dan Hardware anda.
# make menuconfig
Usahakan untuk memilih module yang dibutuhkan saja buat menjalankan Linux. Semakin banyak module yang anda pilih, maka semakin besar pula Kernel yang akan di load pada setiap boot nantinya.5. Jika Linux anda menggunakan system file ext3 (RedHat 8 & 9), maka pastikan pada file /usr/local/src/linux-2.4.30/.config terdapat setting CONFIG_EXT3_FS=m , di ubah menjadi CONFIG_EXT3_FS=y.
6. Ubah pada file Makefile berikut :
VERSION = 2
PATCHLEVEL = 4
SUBLEVEL = 30
EXTRAVERSION = -gms.2007
7. Build Kernel & Modules dengan perintah :
# make bzImage
# make modules
# make modules_install
# make install
8. Setelah selesai langkah 7, kemudian kita cek hasil dari upgrade Kernel berikut :
- Lihat pada folder /bootvmlinuz -> vmlinuz-2.4.30-gms.2007
System.map -> System.map-2.4.30-gms.2007
- Pada folder /boot/grub/grub.conf , ganti "default=0" contoh grub.conf :
# grub.conf generated by anaconda
#
# Note that you do not have to rerun grub after making changes to this file
# NOTICE: You do not have a /boot partition. This means that
# all kernel and initrd paths are relative to /, eg.
# root (hd0,1)
# kernel /boot/vmlinuz-version ro root=/dev/hda2
# initrd /boot/initrd-version.img
# boot=/dev/hda
default=0
timeout=5
splashimage=(hd0,1)/boot/grub/splash.xpm.gz
title Red Hat Linux (2.4.30-gms.2007)
root (hd0,1)
kernel /boot/vmlinuz-2.4.30-gms.2007 ro root=LABEL=/
initrd /boot/initrd-2.4.30-gms.2007.img
9. Kemudian Reboot Linux :
# reboot
Artikel lainnya :
http://id.wikipedia.org/wiki/Kernel_(ilmu_komputer)
1 komentar:
linux redhat sedikit bikin pusing..
Posting Komentar